Breaking News
Antisipasi Peristiwa Kejadian Subang, Ditlantas Polda Banten Laksanakan Pengawasan Bus Pariwisata di Wilayah Banten Kadis Pariwisata Imam Rismahayadin, S.Hut.,MSI, Melepas Keberangkatan Suku Baduy Melanjutkan Acara Seba Baduy Ke Provinsi Banten Soal Penggelapan Dana Hibah BUMN, PWI Daerah Dukung Proses Hukum di Bareskrim Polri Masyarakat Baduy sekitar 1000 Orang Gelar Seba Baduy di Kantor Bupati Lebak Masyarakat Baduy sekitar 1000 Orang Gelar Seba Baduy di Kantor Bupati Lebak Tradisi tahunan masyarakat Baduy yang dikenal dengan sebutan Seba Baduy digelar di kantor Bupati Lebak Provinsi Banten. Diperkirakan masyarakat Baduy yang akan berpartisipasi sekitar 1000 orang terdiri dari Baduy dalam dan Baduy luar. Berdasarkan surat Nomor 400.6/2540-Dindikbud/2024, Seba Baduy akan berlangsung pada Jumat sampai Minggu, 17- 19 Mei 2024. Sejumlah rangkaian acara telah disusun seperti pada Jumat (17/5/2024) diawali dengan serah terima dan iring-iringan rombongan Seba Baduy pukul 15.30-16.30 WIB di Jembatan Keong Pendopo. Selanjutnya, pukul 20.30 sampai 22.30 WIB prosesi ritual Seba Baduy di Pendopo Lebak. Lalu pada Sabtu 18 Mei 2024 kegiatan berupa masyarakat Baduy dijadwalkan berangkat dari Pendopo Kabupaten Lebak menuju Kabupaten Pandeglang, sekitar pukul 08.00 WIB. Selanjutnya, dari Kabupaten Pandeglang melanjutkan perjalanan menuju Gedung Juang 45 Kota Serang dan diperkirakan sampai pada pukul 10.00-11.00 WIB. Para tetua adat yang sudah sampai di Serang, kemudian berkunjung ke Banten Lama (Museum Situs Kepurbakalaan Banten Lama) sekitar pukul 11.00-12.30 WIB. Kemudian pada pukul 14.00-15.00 WIB, masyarakat Baduy jalan kaki dari Gedung Juang 45 ke Pendopo Gedung Negara sekaligus prosesi penyerahan peserta Seba Baduy oleh Bupati Lebak kepada Plh Gubernur Banten. Acara berlanjut di mana peserta Seba melakukan ritual mandi di Sungai Cibanten pukul 15.00 WIB. Puncak acara Seba Baduy atau pokok ritual Seba Baduy akan berlangsung pada pukul 19.30-21.30 WIB. Acara diawali dengan pamuka basa, laporan panitia Murwa Seba (penyampaian pesan-pesan secara lisan dari Jaro Tanggungan 12), menyerahkan laksa (makanan olahan pilihan yang dibungkus dengan daun pinang ke bapak gede, sebutan untuk Plh Gubernur Banten). Dilanjutkan dengan biantara (sambutan) amanat Puun (ketua rombongan Baduy), sambutan bapak gede, masrahkeun kadeudeuh (memberikan cenderamata) dari Plh Gubernur Banten ke Jaro pemerintah (Jaro Saija), serta Jaro Tanggungan 12 (Jaro Saidji) dan perwakilan Baduy dalam. Acara selanjutnya dan sekaligus penutup pada hari itu adalah hiburan berupa penampilan kesenian wayang golek di halaman parkir Gedung Negara Provinsi Banten sekitar pukul 21.45 WIB. Kegiatan Seba pada Minggu 19 Mei 2024 yakni masyarakat Baduy diberikan bingkisan/oleh-oleh dari Pemerintah Provinsi Banten sekitar pukul 06.00-07.00 WIB. Dilanjutkan dengan Seba Panungtung, di mana Jaro Tanggungan 12, Jaro Pamarentah, Perwakilan Baduy dalam dan Baduy luar berkunjug ke Bupati Serang sekitar pukul 07.00-08.30 WIB. Pada 08.30 sampai 09.00 WIB, seluruh peserta Seba kembali ke kampung halamannya masing-masing di mana Baduy dalam berjalan kaki sedangkan badui luar naik kendaraan. (MC Prov. Banten)”Pungkasnya ( iyn.yun.Red)

Kapolres Pandeglang Memberikan Penghargaan kepada Delapan Camat Berdedikasi dalam Membantu Tugas Polisi

BANTEN – KABARDAERAH.COM

Pandeglang – Kapolres Pandeglang, AKBP Belny Warlansyah, memberikan penghargaan kepada delapan Camat wilayah Pandeglang yang telah menunjukkan dedikasi tinggi dalam membantu tugas kepolisian. Penghargaan ini diserahkan dalam rangkaian kegiatan peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 tahun 2023 yang digelar di Alun-alun Pandeglang, Senin 30 Oktober 2023.

Kedelapan Camat yang menerima penghargaan dari Kapolres Pandeglang adalah sebagai berikut:

Pembina Mohamad Mukhtadi, S.H., M.M. (Camat Koroncong)

Pembina TK 1 Drs. Agus Lukmanto (Camat Cigeulis)

Pembina TK 1 Amir Mahmud, S.S. (Camat Cibitung)

Pembina TK 1 Hadi Patoni, S Sos. (Camat Cibaliung)

Pembina TK 1 H. Encun Sunayah, S.Km., M.M. (Camat Cimanggu)

Pembina TK 1 Wahyu Awaludin, SE. (Camat Cikeusik)

Pembina Januar Habibie, S.To., M.si. (Camat Sumur)

Pembina TK 1 Arip Mahmud, SS (Camat Picung)

Kapolres Pandeglang, AKBP Belny Warlansyah, menjelaskan bahwa pemberian penghargaan ini adalah bentuk apresiasi Polres Pandeglang terhadap para Camat yang telah aktif membantu dalam tugas kepolisian. Mereka telah berperan penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya masing-masing.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada mereka dan kepada seluruh masyarakat Pandeglang. Polres Pandeglang tidak akan mampu menjalankan tugas tanpa dukungan dan kerja sama dari seluruh elemen masyarakat,” kata Kapolres Pandeglang.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 tahun 2023 di Kabupaten Pandeglang dirayakan dengan upacara yang melibatkan banyak pihak. Semangat persatuan dan gotong royong yang diperjuangkan oleh para pemuda pada saat Sumpah Pemuda tetap menjadi landasan dalam membangun Indonesia yang lebih baik. (Red)